Selamat Datang di Situs Resmi Pengadilan Agama Bintuhan, Kawasan Zona Integritas, Pasti Melayani Sepenuh Hati, Pasti Bersih Tanpa Intimidasi, Pasti WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi) >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan...? Silakan Adukan Masalah Anda Melalui Sarana-sarana yang Ada... Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Whistleblowing System) di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang Berada di Bawahnya.

Seputar Peradilan

66. Jumat Bersih Spesial

67. Jumat Bersih Spesial

Menutup minggu kedua di bulan Juni 2020, Pengadilan Agama Bintuhan melaksanakan kegiatan gotong royong  atau Jum’at bersih. Kegiatan ini memang terus dilakukan satu bulan satu kali dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan kantor. Suasana pagi yang cerah turut mendukung semangat pelaksanaan kegiatan. Terlihat seluruh pegawai Pengadilan Agama Bintuhan tak terkecuali pejabat dan hakim pun turut serta membersihkan kantor. Dimulai dari membersihkan ruangan kantor, pekarangan, dan ruang sidang.

73. Jumat Bersih Spesial

 

70. Jumat Bersih Spesial

Jum’at bersih dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Bintuhan, Ibu Sri Wahyuni, S.Ag., M.Ag., dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Bintuhan, Bapak Abdil Baril Basith, S.Ag., S.H, M.H., dengan penuh semangat.  Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebersamaan serta memupuk rasa tanggung jawab seluruh pegawai Pengadilan Agama Bintuhan akan pentingnya lingkungan kerja yang bersih dan sehat, sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima kepada para pencari keadilan.

68. Jumat Bersih Spesial

69. Jumat Bersih Spesial

Kegiatan jum’at bersih kali ini menjadi spesial, karena ditutup dengan makan bersama dengan menu Soto Padang dan Es Jeruk. Rasa lelah terobati dan ukhuwwah tetap terjaga. Canda tawa santai bukti keakraban antar sesama.

71. Jumat Bersih Spesial

 

72. Jumat Bersih Spesial

(Tim Redaksi)